15 Agustus 2009

Massa dan Berat

A. Massa
Massa adalah ukuran banyaknya materi (zat) yang terkandung oleh benda tersebut. Massa dilambangkan dengan huruf m dari kata mass. Alat pengukur massa disebut neraca. Massa benda bersifat tetap (tidak berubah-ubah). Massa dalam satuan SI dilambangkan dengan kg.

Rumus massa benda :
m = w : g


B. Berat
Berat adalah gaya gravitasi bumi yang bekerja pada benda tersebut. Berat dilambangkan dengan huruf w dari kata weight. dalam satuan SI, berat dilambangkan dengan Newton (N). Berat benda bersifat berubah-ubah (tidak tetap). Alat pengukur berat disebut neraca pegas (dinamo meter).

Rumus berat benda secara matematis =
w = m . g

Keterangan:

m = massa benda (kg)
g = percepatan gravitasi bumi (N/kg)
w = berat benda (N)


Dirangkum kembali oleh : Dewi Suryaningsih














Tidak ada komentar:

Posting Komentar